Ikan Cupang Halfmoon, Cara Menghasilkan Uang Bagi Pemula

Ikan cupang halfmoon menjadi primadona bagi para pecinta ikan. Keunikannya terletak pada bagian sirip dan ekor yang lebar, mirip kipas. Indukan jantan dan betina sama-sama memiliki ekor panjang dengan kemampuan menyebar sampai 180 derajat.

Kendati demikian, perbedaan pada halfmoon betina adalah memiliki warna lebih cerah, jika dibandingkan halfmoon jantan. Pernah dalam sejarah Indonesia, ikan cupang Halfmoon Koi Galaxy Wonder Women tahun 1984 laku sampai Rp 20 juta!

ikan cupang halfmoon

Cara Budidaya Ikan Cupang Halfmoon

Nah, ingin merasakan gurihnya penghasilan dari bisnis cupang halfmoon? Anda bisa menyimak seluruh panduan lengkap budidaya cupang halfmoon berikut.

1. Pilih Lokasi

Hal paling dasar sebelum memulai budidaya cupang halfmoon adalah memilih tempat yang sesuai. Anda bisa menggunakan pekarangan rumah atau ruangan dalam rumah. Pengawasan dan keamanan akan lebih baik jika anda melakukan ternak cupang dalam rumah.

2. Syarat Budidaya Cupang

Berikutnya, pelajari bagaimana tren cupang halfmoon, bagaimana pemasarannya, dan bagaimana syarat budidaya yang dibutuhkan. Ikan Cupang dapat anda budidayakan pada akuarium atau wadah lainnya seperti toples plastik.

Suhu ideal juga penting, karena ikan cupang berkembang sangat baik pada suhu 24-27 derajat celcius. Pemasangan thermometer sangat disarankan supaya anda dapat mengontrol suhu air secara mudah.

3. Pilih Indukan

Indukan cupang juga tidak boleh anda pilih secara sembarangan. Semakin bagus induknya, maka semakin baik pula kualitas anakan yang dihasilkan. Tentu saja ada kriteria apa saja indukan cupang halfmoon yang baik, dan anda harus memperhatikan hal tersebut sebelum proses pemijahan.

Untuk melakukan seleksi indukan, pilih halfmoon yang sehat, tidak cacat, warna tubuh menarik, dan usia tidak boleh di bawah 4 bulan. Indukan yang agresif dan lincah, sehat, dan kuat dipastikan memudahkan anda dalam melakukan perawatan karena ikan memiliki daya tahan tubuh baik dan mampu bertahan hidup lebih lama.

4. Cara Memijahkan Cupang Halfmoon

Pemijahan ikan cupang juga dapat anda lakukan secara mudah. Pertama, isi air jernih pada kolam pemijahan. Selanjutnya, masukkan indukan cupang halfmoon jantan terlebih dahulu dalam kolam tersebut. Pastikan cahaya sangat minim, dan biarkan cupang halfmoon jantan sendiri hingga 24 jam.

Masukkan ikan cupang halfmoon betina dalam kolam pemijahan, dan pastikan akuarium berada pada lokasi yang minim cahaya. Biarkan hingga 24 jam dan periksa apakah sudah ada telur dengan tanda gelembung-gelembung tampak bercampur pada permukaan air.

Jika tampak gelembung, anda bisa mengambil cupang halfmoon betina kembali. Ikan halfmoon jantan akan merawat seluruh telur sampai menjadi burayak. Dibutuhkan waktu sektiar 3-4 hari agar telur menetas.

5. Perawatan Burayak Cupang Halfmoon

Anakan ikan cupang akan berenang sendiri, sehingga anda dapat memisahkan anakan tersebut dari indukan jantannya. Pindahkan pada akuarium besar dan beri pakan kutu air artemia untuk pakan awal anakan ikan cupang halfmoon. Pindahkan ikan pada wadah tersendiri saat sudah berusia 1 bulan agar tidak berkelahi.

6. Pemberian Pakan

Jika usia anakan cupang halfmoon sudah lebih dari satu bulan, beri pakan pelet atau cacing sutra. Pemberian pakan dapat anda lakukan saat pagi dan sore, setiap hari. Pelet hias tentu lebih praktis, namun pemberiannya juga harus sesuai takaran. Pastikan tidak ada sisa pakan, sehingga semua pelet harus habis untuk mencegah air kotor yang menjadi sumber penyakit.

7. Mengatasi Hama dan Penyakit

Hama dan penyakit dapat menyerang ikan cupang, sehingga anda harus mempelajari apa saja berbagai jenis hama dan penyakit pada ikan cupang. Agar dapat mencegah perkembangan penyakit dan hama pada kolam ikan cupang, pastikan untuk rajin ganti air, yaitu setiap tiga atau empat hari sekali. Dengan cara ini, maka bakteri patogen penyebab berbagai penyakit tidak akan tumbuh secara mudah.

8. Panen Cupang Halfmoon

Cupang-cupang yang sudah ada dapat anda panen mulai dari usia 3,5 bulan. Anda dapat menggunakan media sosial atau jual cupang secara online agar memperoleh pasar lebih luas.  Karena proses panen harus menunggu 3,5 bulan maka anda dapat menyiasatinya dengan melakukan perkawinan pasangan cupang setiap bulannya.

Cara ini akan membantu anda supaya bisa terus panen setiap bulan dan mendapatkan penghasilan dari bisnis ternak cupang tersebut.

Jualan Cupang Halfmoon di Kost, Penghasilan Ratusan Ribu Per Hari

Mengetahui  tren ikan hias sangat besar saat pandemi Covid-19, Hari menjadi salah satu pemuda asal Tabanan, Bali yang menekuni bisnis cupang. Pembeli sering berkunjung ke kostnya untuk membeli ikan cupang. Ia juga melayani sistem antar bagi pembeli yang tidak bisa langsung datang ke lokasi.

Cara memasarkan ikan cupang ala Hari adalah dengan memanfaatkan media sosial. Ia mulai membuat halaman facebook dan memasang gambar ikan hias. Siapapun yang tertarik bisa langsung menghubunginya melalui WhatsApp. Di kostnya tersebut, Hari melakukan ternak cupang dengan menggunakan gelas plastik serta akuarium mini.

Pembeli yang mencari burayak Halfmoon usia 2-2.5 bulan sering laku di bawah Rp 10 ribu, sedangkan usia 3-4 bulan bisa dipasarkan dengan kisaran harga Rp 15-25 ribu, sesuai bentuknya. Bahkan, jika burayak tersebut berkualitas, bisa mencapai harga ratusan ribu atau jutaan rupiah. Omset dari bisnis cupang yang ia jalankan bisa mencapai Ratusan ribu, hanya dengan jual 3-5 cupang setiap harinya.

Ternak Ikan Cupang Halfmoon, Satu Ekor Laku 500 Ribu

Dari Kalimantan Timur, tepatnya di Kabupaten Paser, salah satu  pemuda yang berhasil meraup berkah dari penjualan cupang halfmoon adalah Ahmad Siddik. Tidak hanya halfmoon, ia juga memiliki banyak jenis Crown Tail atau Cupang Serit karena siripnya yang mirip sisir rambut.

Penjualan Halfmoon terbilang cepat, karena ikan dengan ekor lebar hingga nyaris 180 derajat tersebut sangat terkenal. Penggemarnya juga tidak keberatan merogoh kocek dari Rp 150 ribu sampai Rp 500 ribu setiap ekornya.

Usaha yang sudah ia geluti sejak tahun 2018 tersebut bahkan tidak terpengaruh kondisi pandemi Covid-19. Walaupun pandemi, justru usahanya menghasilkan omzet yang terus meningkat, apalagi banyak orang membeli cupang sebagai ikan hias untuk mengusir rasa jenuh selama tetap di rumah saja.

Ia memasarkan ikan cupang ke Balikpapan, Kutai Kartanegara, dan berbagai wilayah lainnya terutama area Kalimantan Timur. Untuk luar daerah, Ahmad Siddik mengaku pernah mengirim ke Bekasi dan juga Sumatera Barat.

Dari hasil kerja kerasnya, Siddik pernah menjual ikan cupang halfmoon King Rostail sangat berkualitas, sehingga tembus harga Rp 500 ribuan. Ia juga menyebutkan bahwa jika ingin melakukan bisnis cupang, hal penting untuk diperhatikan adalah kualitas air. Pastikan perawatan air benar-benar diperhatikan, yaitu mengganti air setiap empat hari. Endapkan terlebih dahulu semalam dan taburkan garam serta daun ketapang.

Sekarang, anda sudah memperoleh informasi lengkap tentang cupang halfmoon, mulai dari persiapan ternak sampai panen. Anda juga telah mempelajari berbagai kisah inspiratif tentang para petani cupang yang sudah berhasil menghasilkan hingga jutaan rupiah, semoga menginspirasi!

Baca juga: Budidaya Ikan Kerapu & Peluang Bisnis Ekspor

Incoming search terms:

  • cupang halfmoon multicolour
0

Tinggalkan Balasan